Carilah dahulu Kerajaan Allah dan kebenaran-Nya, maka semuanya itu akan ditambahkan kepadamu (Matius 6: 33)

Rabu, 16 Mei 2012

REVIEW MV: SUPER JUNIOR - OPERA (Japanese Version)

Sebenernya ini MV-nya udah dirilis (secara full) beberapa hari lalu sih, cuma gue baru sempet aja ngebahas sekarang. Hehe. Karena SuJu ini salah satu boyband favorit gue, bahkan boyband pertama yang gue sukai, jadi gue tertarik buat membahas MV terbaru SuJu ini. Yep. Opera!

Di MV Opera ini nggak ada jalan cerita atau model sih. Sama seperti konsep-konsep MV SuJu yang biasanya, cuma menampilkan para personilnya yang nyanyi sambil ngedance tralala trilili ke sana kemari. Tapi tetep ada konsep kreatifnya kok di MV :D

Gue nggak ngerti sih, apakah ini hanya sekedar konsep kreatif atau ada pesan "terselubung" yang ingin disampaikan, tapi konsep MV Opera ini sarat dengan nuansa "dark" (jadi merinding).  Para personil tampil dengan balutan kostum yang bernuansa hitam di sepanjang MV. Ada satu setelan yang didesain mirip pakaian bangsawan Eropa kuno. Setting tempatnya sendiri juga di dalam sebuah ruangan luas seperti aula dengan desain arsitektur Eropa klasik, senada dengan konsep pakaian mereka. Bahkan cahayanya pun remang-remang.



Yang bikin kelihatan misterius lagi adalah pose para personil dengan topeng-topeng mereka.

Eunhyuk dengan topeng dan jubah bertudungnya
Dan ini dia konsep yang memuat unsur "dark" semakin terasa. Di mana para personil melakukan teleport (berpindah tempat dalam sekejap), yang ngingetin gue dengan para penyihir yang suka ber-Apparate.


Bicara soal dance, kesannya sih biasa-biasa aja di awal-awal. Tapi begitu masuk reff, gue langsung suka dance-nya haha. Gerakan dance di bagian reff lebih up-beat dan lebih variatif. Yang paling gue suka adalah pas reff ke-2, di mana trio lead-dancers (Eunhyuk-Donghae-Shindong) show off skill mereka. Tentu saja dengan koreografi yang lebih sulit daripada koreografi di reff pertama :)

Kostumnya Eunhyuk adalah kostum yang paling gue sukai hihi

Oke. Itu saja share gue kali ini. Sori nggak banyak yang dibahas, masih cethek daya analisisnya. Yah, dijadikan bahan obrolan aja ya hehe. Makasih :)

1 komentar:

  1. masa' suju illuminati ???????????????????????????????????????????????

    BalasHapus